|
Caption : https://penainspirasie.blogspot.com |
Tak teragenda sebelumnya, jika hari itu Aku dan 4 temanku dapat menikmati suasana indah Pantai Pulau Merah Banyuwangi.
Ceritanya begini, hari itu kami datang ke Jajag Banyuwangi untuk konfirmasi pembelian Meja Kasir dan Rak Gondola, amun sampai di tempat tujuan di sela-sela negosiasi bersama si tukang penjual yang berdomisili di Jajag itu kami dikejutkan dengan nama wisata Pantai Pulau Merah. Mendengar nama itu, pikiranku diingatkan pada Laut Merah yang telah menenggelamkan Fir'un (huff). Ya, yang tergambar dalam benak kecilku ada pulau dan air yang berwarna serba merah. Ternyata tidak demikian. Makanya bacalah lebih lanjut catatan sederhana ini, agar tau seperti apa keistimewaan Pantai Pulau Merah yang terletak di ujung timur pulau Jawa ini.
DESKRIPSI
Sebagaimana kesaksian kami, ombak yang menggulung di pantai ini merupakan salah satu destinasi yang disukai wisatawan mancanegara, khususnya mereka yang menyukai olahraga selancar (surfing).
Dinamakan Pulau Merah, bukan berarti bukit, pasir, atau air laut di pelataran itu berwarna merah, akan tetapi berwarna putih agak kecokelatan. Baru di saat musim kemarau tiba, kawasan pantai ini akan terlihat kemerahan.
FILOSOFI PULAU MERAH BANYUWANGI
Sebelum dikenal Pulau Merah, dahulu Pantai di pulau ini bernama Pantai Ringin Pitu. Di sekitar pantai ini terdapat tempat ibadah umat Hindu, meski kini mulai tiada.
Keberadaan pantai ini tak lepas dari kisah mistis dan mitos yang mengkisahkannya. Konon, banyak orang yang meyakini tempat ini memiliki banyak kandungan emas. Ada yang mengatakan terdapat sebuah paku bumi di dalam bukit kecil di seberang pantai tersebut. Kisah mitos lainnya, juga ada anggapan bahwa siapa pun yang dapat memasuki sebuah gua yang berada di Pulau Merah, akan memperoleh rezeki yang berlimpah dan menjadi kaya raya.
Ada pula yang mengkisahkan tentang munculnya pancaran sinar berwarna merah sehingga pantai ini menjadi seperti kemerahan dan akhirnya dinamakan Pantai Pulau Merah.
Dan ada pula yang mengungkaplan bahwa keberadaan bukit yang ada di bibir pantai itu bertanah merah. Sebutan “Pantai Pulau Merah” juga merujuk pada warna pasirnya, dimana ketika sore tiba terlihat merah yang dusebakan sinar matahari.
10 Kelebihan yang menarik simpati para pengunjung Pulau Merah Banyuwangi, diantaranya :
1. TEMPAT BERSELANCAR YANG ISTIMEWA (SURFING)
|
Sumber : sport.tempo.co |
Pantai Pulau Merah menawarkan ombak indah bagi para peselancar, baik yang baru belajar atau pun yang sudah ahli. Banyak orang memilih berselancar di Pulau Merah lantaran pantai ini tidak memiliki banyak bebatuan. Hal tersebut menjadikan pantai ini sebagai surga berselancar yang aman bagi semua kalangan.
Di Pantai Pulau Merah, Anda akan menikmati pengalaman berselancar yang cukup berkesan. Pasalnya, pantai ini memiliki ombak dengan ketinggian hampir 5 meter. Tinggi ombak tersebut kabarnya dipengaruhi oleh tiupan angin yang cukup kencang di sekitar pantai. Apabila tidak membawa alat berselancar, wisatawan dapat mengunjungi tempat penyewaan yang berada di sekitar pantai.
Banyak turis mancanegara mengunjungi pantai untuk berselancar. Pantai ini memang dipersiapkan sebagai salah satu tempat surfing di Banyuwangi.
Hal ini telah dibuktikan dengan diselenggarakannya Red Island Banyuwangi International Surf Competition sejak tahun 2013 yang diikuti peserta dari 20 negara.
Pantai ini memiliki ketinggian gelombang hingga 5 meter, sebuah tempat berselancar di Banyuwangi yang menarik bagi para pemula, bahkan yang sudah profesional.
Ombak pantai ini disebut-sebut sebagai salah satu yang terbaik di Jawa Timur bahkan di Indonesia sehingga cocok untuk kegiatan selancar. Ombak laut yang tinggi dapat ditemui pada medio April – Mei hingga September – Desember. Pengunjung dapat mempelajari cara berselancar di pantai.
Bagi yang belum pernah sama sekali belajar berselancar juga tak perlu khawatir karena banyak pemandu yang siap membantu anda sekaligus sewa peralatan.
Biaya yang dikeluarkan untuk menyewa papan selancar di sini cukup murah, karena papan selancar tersebut dapat digunakan seharian penuh.
2. TEMPAT BERENANG (SWIMMING)
|
Caption | Sumber : surabaya.tribunnews.com |
Selain cocok dijadikan tempat berselancar dan memancing, Pantai Pulau Merah juga merupakan tempat berenang yang menyenangkan. Air lautnya yang jernih akan membuat para pengunjung merasa betah dan nyaman untuk bermain di sekitar sana. Sapuan ombak pantai ini juga akan membuat rasa jenuh hilang seketika.
Usai berenang, wisatawan dapat membilas diri di kamar mandi umum yang disediakan di dekat pantai. Melalui fasilitas tersebut, lo dapat membersihkan diri dari pasir yang menempel di tubuh sewaktu berenang. Enak sekali, bukan?
Ada waktu tertentu di mana pantai Pulau Merah tidak boleh dijadikan tempat berenang. Misalnya, ketika pantai berada dalam cuaca buruk atau tidak cerah. Wisatawan juga tidak diperbolehkan berenang saat ombak berada di atas ketinggian 2 meter. Saat ombak sedang tinggi, peselancar ahli tetap diperbolehkan melancarkan aksinya di pantai ini.
Di dekat pantai Pulau Merah, ada menara pengawas yang berfungsi memantau keamanan dan keselamatan wisatawan. Menara ini juga didirikan untuk mengamati situasi dan kondisi pantai. Bangunan tersebut kabarnya memiliki ketinggian lebih dari 5 meter.
3. SEWA PERAHU TRADISIONAL
|
Caption | Sumber : warung_campur.blogspot.con |
Kegiatan lain yang dapat dilakukan di sini adalah memancing. Wisatawan bisa menyewa perahu tradisional untuk memancing. Tidak ada batasan berapa ikan yang boleh dipancing. Jika beruntung bisa mendapatkan beragam jenis ikan. Tetapi tentunya kegiatan ini membutuhkan kesabaran ekstra
4. TEMPAT MEMANCING (FISHING)
|
Caption | Sumber : katalog.wisata.com |
Pantai Pulau Merah akan menjadi tempat yang menyenangkan bagi lo yang gemar memancing. Di sini, lo dapat memancing sepuasnya dengan menyewa perahu tradisional milik para nelayan. Meski pantai ini menyediakan perahu, lo tetap harus membawa peralatan pancing sendiri karena di sana belum ada fasilitas penyewaan alat pancing.
Udara angin laut yang segar tentu akan membuat pengalaman memancing lo menjadi seru dan berkesan. Saat berlayar menggunakan kapal dan menunggu ikan menyambar umpan pancing, lo akan dijauhkan dari rasa bosan dengan tiupan angin yang menyejukkan di laut. Dengan demikian, Anda akan tetap dapat bersantai dan rileks saat memancing di kapal.
5. TEMPAT PEMANDANGAN SUNSET YANG INDAH
|
Sumber : bloggerosing.blogspot.com |
Sunset di Pantai Pulau Merah Banyuwangi
Menikmati Indahnya Sunset
Kawasan pantai Pulau Merah ditunjang dengan fasilitas memadai, di antaranya payung dan tempat berjemur yang disewakan pihak pengelola. Pantai ini juga dekat dengan Gunung Tumpang Pitu serta berada segaris dengan Pantai Plengkung.
Wisatawan dapat bersantai di pantai sambil merasakan tiupan angin pantai dan menyaksikan keindahan panorama. Dengan garis pantai sepanjang 3 km, bebatuan karang di pantai ini menambah eksotisme pantai ini selain bukit hijau yang nampak asri.
Di kala hari petang, pengunjung dapat menyaksikan keindahan sunset di Pantai Pulau Merah. Pesona sunset bisa dikatakan salah satu pemandangan spektakuler yang disuguhkan tempat ini.
Pada saat sunset, akan nampak semburat sinar jingga kemerahan dari balik pulau yang niscaya menjadi momen yang sangat indah bagi siapa pun yang memandangnya. Bagi penggemar fotografi, jangan lupa persiapkan kamera untuk mengabadikan momen indah tersebut.
Wisatawan akan dibuat takjub dengan keindahan panorama matahari terbenam di pantai Pulau Merah. Amda dapat menikmati momen magis ini pada waktu sore hari kala pantai sedang surut.
6. PANTAI DENGAN PASIR YANG HALUS DAN MELUAS
|
Caption | Sumber : jmaluw.blogspot.com |
Kegiatan seru lain yang dapat dilakukan di pantai Pulau Merah adalah bermain pasir. Apabila wisatawan sedang tidak diizinkan berenang di laut, mereka tetap dapat bersantai dengan bermain pasir. Aktivitas ini tentu akan terasa seru ketika dilakukan bersama teman atau keluarga terdekat.
Pantai Pulau Merah dikenal dengan pasirnya yang halus dan lembut. Wisatawan dapat menuangkan kreativitas mereka dengan membuat berbagai macam bentuk benda atau bangunan di atas pasir ini. Aktivitas ini dapat lo lakukan sembari mengonsumsi makanan dan minuman yang dijajakan di sejumlah tempat makan di dekat pantai.
7 . TEMPAT TONGKRONG DAN SANTAI
|
Caption | Sumber : jejak.piknik.com |
Wisatawan juga bisa bersantai sambil menikmati pemandangan indah dan tiupan angin sejuk yang datang dari beriring ombak. Anda juga bisa bersantai ria di bawah pohon- pohon rindang nan teduh atau bisa pula berjemur di kursi kayu plus payung peneduh layaknya di Kuta. Ya, pantai ini dikatakan mirip Kuta. Bali.
8. TERSEDIA KULINER
|
Caption | Sumber : kompasiana.com |
Lapar setelah seharian beraktivitas di pantai? Pengunjung bisa menyantap makan di warung-warung yang terdapat di pintu masuk pantai. Di warung-warung ini, wisatawan juga bisa memesan es kelapa muda yang sangat cocok dinikmati di pantai sambil berjemur.
Meskipun pantai dekat dengan pemukiman warga, namun kebersihan makanan dan sekitar pantai terjaga baik. Maka dari itu, bagi wisatawan yang berkunjung kemari diharapkan untuk ikut menjaga kebersihan pantai ini dengan tidak membuang sampah sembarangan.
9. TEMPAT BERFOTO DAN SELFIE
|
Caption : wahyudi.imam.smkdua |
Bagi penggemar fotografi, jangan lupa persiapkan kamera untuk mengabadikan momen indah di pulau ini. Dengan beberapa latar belakang yang menarik, tempat wisata ini sangat cocok untuk berfoto-foto dan selfie.
Selain dilengkapai bukit-bukit kecil, dan hamparan air laut yang bergelombang kawasan pulau ini bagus sekali dijadikan background caption.
10. TESEDIA HOTEL PENGINAPAN
Sebagai salah satu kawasan wisata populer di Banyuwangi, pantai ini juga dilengkapi dengan penginapan dan hotel yang banyak dijumpai dengan mudah di dekat pantai. Ada pula guest house hingga homestay yang dapat dipilih.
Beberapa penginapan yang pupuler dan jaraknya cukup dekat dengan area pantai antara lain Hotel Kumala, Gelora Atlit Banyuwangi Guest House, Hotel Mahkota Plengkung, serta Hotel Ketapang Indah.
Anda bisa langsung menghubungi penginapan/hotel tersebut atau memesannya via Agoda dengan harga spesial.
Bagi wisatawan yang menyukai backpacking, bisa juga mencari rumah-rumah penduduk yang disewakan dan merasakan sensasi kehidupan ala nelayan. Pasti akan menjadi pengalaman menarik
LOKASI PULAU MERAH BANYUWANGI
Pantai Pulau Merah Banyuwangi. Alamat Pulau Merah Banyuwangi tepatnya yaitu berada di Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggaran. Untuk menuju ke tempat wisata ini, Anda dapat menggunakan transportasi publik maupun pribadi.
Dengan angkutan umum, dari kota Banyuwangi di Terminal Brawijaya anda bisa naik bus Minto atau Ujang Jaya arah ke Pesanggaran, lalu turun di pasar (Pesanggaran). Dari sini dilanjutkan dengan menyewa motor ojek ke pantai.
Apabila Anda dari arah Kota Jember, turun di Terminal Jajag. Kemudian naik bus ke Pesanggaran. Selanjutnya sama seperti di atas.
Dari kota Banyuwangi jarak yang harus ditempuh sekitar 80 km atau membutuhkan waktu sekitar 2,5 jam untuk sampai di pantai Pulau Merah. Di sepanjang perjalanan, tersedia rambu-rambu penunjuk yang akan mengarahkan Anda menuju Pantai Pulau Merah.
Jika menggunakan kendaran pribadi, anda bisa mengambil rute Banyuwangi – Rogojampi hingga menjumpai lampu merah Jajag, di mana terdapat patung macan putih di tengahnya. Dari lampu merah ini terus belok ke arah selatan dan mengikuti rambu-rambu penunjuk arah Pesanggaran-Pulau Merah.
Baca juga 3 Toko Alat Musik di Bandung Berkualitas dan Terjangkau
Bagi yang berangkat dari luar Jawa Timur dapat memilih penerbangan atau kereta menuju kota Malang atau Surabaya.
Dengan menggunakan perjalanan darat, Malang/Surabaya – Banyuwangi dapat ditempuh kurang lebih selama 8 jam perjalanan darat. Atau bisa menggunakan pesawat, karena beberapa maskapai telah membuka rute Banyuwangi.
TIKET MASUK PULAU MERAH BANYUWANGI
Harga tiket masuk ke pantai ini sebesar Rp 8000 r per orang. Jam operasionalnya dari pukul
07.00 – 17.00 WIB.
Sementara untuk parkir kendaraan, tarifnya adalah Rp2000 untuk motor, Rp5000 untuk kendaraan roda empat dan Rp
20.000 untuk jenis bus. [*]
| Banyuwangi, 04 Februari 2019